Бронирование отелей на Hotellook

Kirim Foto Dapat Android - Kompetisi Geotagging Nasional

Ayo Ikuti !
Kompetisi Geotagging Nasional
Berhadiah
iPad, Netbook, Tablet Android, Ponsel dan Puluhan Kaos keren

Apa itu Nusantara Tagfest 2011?

ponsel-dream-g200i-android-phoneNusantara tagfest 2011 adalah kompetisi Geotagging yang dapat diikuti oleh seluruh masyarakat Indonesia. Geotagging dilakukan dengan merekam foto atau video suatu lokasi, kemudian mempostingnya secara online beserta keterangan dan koordinat lokasinya

Kapan Nusantara Tagfest dilaksanakan?

Nusantara Tagfest akan dilaksanakan mulai tanggal 22 April 2011 hingga 31 desember 2011.

Nusantara Tagfest akan terbagi menjadi 3 periode yaitu

- Periode I : Tanggal 22 April 2011 – 30 Juni 2011

- Periode II : Tanggal 1 Juli – 30 September

- Periode III : Tanggal 1 Oktober – 31 Desember

Siapa saja yang dapat menjadi peserta Nusantara Tagfest 2011?

Siapa saja, tidak terbatas usia, gender, maupun lokasi

Apa saja yang diperlukan untuk dapat mengikuti Nusantara Tagfest?

  • Ponsel dengan fitur Kamera, GPS dan internet.
  • Aplikasi wordpress untuk ponsel.

Untuk lebih lengkapnya, Anda dapat melihat daftar ponsel yang mendukung Nusantara Tagfest 2011 melalui situs www.nusantaratagfest.com (via ponsel atau komputer).

Bagaimana Cara Mengikuti Nusantara Tagfest 2011?

Langkah 1 : melakukan pendaftaran via SMS dengan cara ketik AC<spasi> nama<tanda pagar>alamat email kemudian kirim ke 6768

Contoh :  AC agus#aguskerenbanget@yahoo.com

Langkah 2 : Anda akan mendapat sms balasan berisi username dan password. Anda juga akan menerima email berisi tutorial dan tata cara Nusantara Tagfest 2011.

Langkah 3 : mendownload aplikasi WordPress

  • Untuk Ponsel Nokia, dapat didownload melalui ovi store dengan mengetikkan kata kunci “WordPress”
  • Untuk Ponsel BlackBerry, dapat didownload melalui BlackBerry App World dengan mengetikkan kata kunci “wordpress”
  • Untuk iphone dan ipad, melalui AppStore dengan mengetikkan kata kunci “WordPress”
  • Untuk ponsel dengan sistem operasi Android dapat didownload melalui market dengan mengetikkan kata kunci “wordpress”
  • Untuk ponsel berbasis sistem operasi Windows Phone 7 dapat didownload melalui Zune

Langkah 4 : mulai menggunakan aplikasi WordPress dengan memasukkan username dan password yang telah Anda dapatkan. Jangan lupa aktifkan GPS dan koneksi internet ponsel Anda

Langkah 5 : Kini Anda telah siap melakukan tagging. Silakan ikuti langkah-langkah tutorial Nusantara Tagfest 2011 yang telah Anda terima melalui email

Lokasi apa saja yang bisa Anda Tag?

Untuk Nusantara Tagfest periode I, kategori lokasi yang bisa ditagging adalah

  1. Lapak Koran : poin 10
  2. Agen Koran/majalah  : poin 8
  3. Service center ponsel  : poin 6
  4. Konter pulsa/hp : poin 4
  5. Kampus/sekolah : poin 2
  6. Lokasi lain-lain (yang tidak termasuk kategori di atas) : poin 1

Selain foto atau video, keterangan apa saja yang harus Anda sertakan saat melakukan tagging sebuah lokasi?

Untuk Nusantara Tagfest periode I, informasi yang harus disertakan adalah :

  1. Sekolah/Kampus : Nama kampus/sekolah beserta alamat dan nomor telepon
  2. Konter pulsa/hp  : nama konter/pemilik, alamat dan nomor telepon
  3. Service center ponsel : nama service center, alamat dan nomor telepon
  4. Agen koran/majalah : nama agen, alamat, nomor telepon
  5. Lapak koran : nama pemilik lapak, no hp
  6. Lokasi lain-lain : nama lokasi, nomor telepon (jika ada)

Apa fungsi poin?

Semakin banyak Anda melakukan tagging, maka semakin banyak poin yang dikumpulkan. Kesempatan untuk memenangkan hadiah juga semakin besar.

Info lebih lanjut silakan klik www.nusantaratagfest.com

image

loading...
loading...