Email In One Place
AOL, Selasa (09/09) lalu, telah membuka home page ke penyedia layanan email lainnya, termasuk Google mail, Gmail. Agregrasi fitur AOL memudahkan user untuk mengakses account dari Yahoo, Gmail, dan Hotmail, dan sebagai tambahan AIM Mail. Terlebih lagi, panel preview mail pada home page AOL, dapat memberikan user status account AOL, Gmail, dan Yahoo Mail, sehingga pengguna dapat melihat pesan baru yang mereka terima.
Pengguna juga dapat menavigasikan secara langsung ke pesan baru dengan meng-click pada link pesan. User juga dapat meng-click sebuah link untuk membuat jendela baru guna mengirim pesan.
Program AOL sangat membantu pengguna yang memiliki banyak account email dari berbagai layanan penyedia email, dan akan selalu menjadi hal yang sangat penting dalam keseharian. Hal ini adalah langkah pertama dari AOL.com untuk membuka diri dan membuka akses seluas-luasnya demi popularitas home page AOL.com, termasuk nantinya user juga dapat mengatur content dan layanan yang ada di situs.
AOL.com juga memiliki navigation bar, yang secara langsung dapat memberikan akses user ke content dan layanan AOL yang lebih luas. AOL.com memiliki ‘keyhole’ dari setiap jejaring social, sehingga user dapat mengatur semua feed jaringan social yang dimilikinya dari satu lokasi atau sebuah RSS feed reader, dan kemampuan untuk menambah link ke halaman web, langsung ke navigation bar. AOL bahkan berencana untuk menambah newsreader dan tool lainnya untuk membantu pionir Internet agar lebih dekat dengan user, termasuk adanya multiple account email ini.
Anda tertarik silakan lakukan pendaftaran secara gratis di http://www.aol.com untuk menuju ke halaman muka situs new.aol
Anda berminat